Pilkades Pakpahan Diikuti 4 Calon, Ketua PPKD :Siap Sukseskan Dengan Jujur, Adil dan Benar - Gelora Hukum
IKLAN

Breaking

Jumat, 01 Oktober 2021

Pilkades Pakpahan Diikuti 4 Calon, Ketua PPKD :Siap Sukseskan Dengan Jujur, Adil dan Benar

TAPANULI UTARA, GELORA HUKUM - Pemilihan kepala desa (Pilkades) di wilayah Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatera Utara yang akan di laksanakan pada penghujung Nopember 2021 pada 200 desa, saat ini sudah memasuki proses pendaftaran. 

Ketua Panitia Pemilihan Kepala Desa (PPKD) desa Pakpahan Kecamatan Pangaribuan Kabupaten Tapanuli Utara, Poluk Bintang Natalis Pakpahan S.Pd. (ist)

Diperkirakan, terdapat sedikitnya 600 calon kepala desa yang akan berkompetisi meraih simpati dan dukungan rakyat di wilayah masing masing. Angka pendaftar ini terbilang naik signifikan dibanding pelaksanaan Pilkades 5 tahun lalu.

Desa Pakpahan Kecamatan Pangaribuan misalnya, terdapat 4 orang yang mendaftarkan diri menjadi calon kepala desa.

4 orang nama calon Kepala Desa yang ditetapkan oleh PPKD Desa Pakpahan Kecamatan Pangaribuan Kabupaten Tapanuli Utara.

Ketua Panitia Pemilihan Kepala Desa (PPKD) Desa Pakpahan Kecamatan Pangaribuan Kabupaten Tapanuli Utara, Poluk Bintang Natalis Pakpahan S.Pd menuturkan, dirinya dan seluruh anggota kepanitian PPKD desa Pakpahan siap bekerja mengsukseskan pemilihan kepala desa di desa Pakpahan dengan jujur, adil dan benar.

"PPKD desa pakpahan sudah menerima dan menetapkan 4 orang calon kepala desa yakni, Erpin Pakpahan, Marolop Pakpahan, Paskana Pakpahan dan Saut Pardomuan Pakpahan yang merupakan incumbent (Petahana),"ucap Poluk Bintang Natalis Pakpahan S.Pd saat dihubungi wartawan Gelora Hukum melalui sambungan seluler, Rabu (29/09/2021).

Sesuai jadwal yang sudah ditetapkan bahwa masa kampanye diadakan pada tanggal 15-17 November 2021 dan pelaksanaan pemungutan suara pada tanggal 23 November 2021.

"Untuk jumlah daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 1.880 dan kami sudah melakukan pendataan bagi warga yang berhak memilih atau tidak,"ucap bintang pakpahan yang juga berprofesi sebagai guru salah satu SMA di Kecamatan Pangaribuan.

selain itu kata Poluk Bintang Natalis Pakpahan S.Pd, selamat berpesta demokrasi bagi masyarakat desa pakpahan, siapapun kepala desa yang terpilih nantinya,itulah pilihan masyarakat.

“Harapan saya di Pilkades ini, berjalan aman dan tertib, sukses terselengara dengan jujur adil bermartabat dan tidak mengalami kejanggalan sesuai aturan yang dikeluarkan oleh Pemerintah Kabupaten Taput, tidak menjadi penyebab cluster baru penyebaran Covid-19,"harapnya.

Sebelumnya, Kapolres Tapanuli Utara AKBP Ronald Fredy Cristian Sipayung mengatakan, meskipun masih menunggu sejumlah data-data terkait Pilkades dari Pemkab Taput, namun pihaknya sudah melakukan persiapan terkait pengamanan, termasuk pemetaan terhadap titik-titik kerawanan.

"Saat ini kita sudah melakukan pemetaan terkait tingkat kerawanan Pilkades berdasarkan aspek geografis, untuk menentukan pola pengamanan yang dilakukan anggota Polri," papar AKBP Ronald FC Sipayung,

Berkaitan dengan peserta yang telah mendaftar untuk ikut Pilkades, Kapolres menjelaskan, pihaknya masih mendata dari setiap desa, yang saat sudah berada ditangan PPKD.

"Datanya belum masuk semua, terutama untuk mengetahui berapa banyak pendaftar, siapa orang-orang yang mendaftar. Dengan demikian, kita bisa menentukan pola pengamanan dan sebagai bahan prediksi pelaksanaan Pilkades," ucapnya.

AKBP Ronald Fredy Cristian Sipayung juga menjelaskan, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Dinas PMD dan Satpol PP untuk pengamanan setiap tahapan-tahapan Pilkades.(A. Pakpahan).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SOSOK